Dani Pedrosa sedang mempertimbangkan apakah dirinya akan mengeluarkan piringan titanium yang telah dibenamkan ke dalam tulang selangka yang berada pada bahu sebelah kanannya di waktu mendatang ataukah ia harus menunda operasi tersebut sampai akhir musim kejuaraan MotoGP tahun 2012.
Pada Mei lalu, pembalap Repsol Honda tersebut terlibat kecelakaan kontroversional dengan Marco Simoncelli di Sirkuit Le Mans saat balapan GP Prancis yang menyebabkan pembalap Spanyol tersebut mengalami patah tulang selangka sebelah kanan. Jauh sebelumnya pada tahun lalu di Jepang, Pedrito juga mengalami cedera pada collarbone sebelah kirinya.
Pembalap yang merajai dua hari tes post-season di Valencia tersebut menjelaskan, “Kami harus mempertimbangkan untuk mengeluarkan piringan yang dimasukkan ke dalam tulang selangka kanan saya, jadi kami harus menemui dokter untuk menanyakan kapan waktu yang tepat untuk melakukannya. Mengeluarkan piringan tersebut adalah tindakan yang tepat akan tetapi tidak terlalu buru-buru, jadinya terkadang kita harus menunggu hingga satu tahun untuk mengluarkannya. Mungkin jika saya melakukan operasi tersebut, waktu yang tepat adalah pertengahan tahun depan dan kami harus mempertimbangkan yang mana keputusan yang terbaik untuk mengeluarkannya atau menunggu sampai musim dingin tahun depan. Sekarang ini hal yang terpenting adalah melanjutkan pekerjaan tanpa mempersalahkan apakah saya akan mengeluarkannya segera atau tidak.”
Pedrosa mengatakan akan memanfaatkan liburan musim dingin untuk mengembalikan tenaga pada bahu sebelah kanannya sebelum tes pra-musim dimulai pada 31 Januari 2012 mendatang di Sepang, Malaysia.
Pembalap kelahiran Sabadell tersebut melanjutkan, “Tulang saya masih lemah dikarenakan saya kehilangan masa otot dan tendon beserta ligamen sedikit melemah, namun hingga musim dingin nanti saya tidak bisa menggunakannya serta memulihkannya. Pada dasarnya saya tidak merasa kesakitan, akan tetapi saya kehilangan kekuatan pada area tersebut yang biasanya saya pergunakan untuk membalap.”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar